berbagi informasi

Membaca peluang BISNIS PARIWISATA MENJANJIKAN di kota Anda

Membaca Peluang Usaha atau Bisnis memang harus jeli. Jeli membaca situasi, mulai dari tempat, pasar, persentase peluang, kemampuan, tingkat kerumitan usaha, modal dan Doa. 

bisnis pariwisata

Bisnis Pariwisata

Dalam peluang usaha atau bisnis pariwisata, kita dituntut untuk lebih bisa memiliki fleksibilitas tinggi dalam melayani setiap customer. Beberapa usaha dalam pariwisata seperti usaha transportasi, kuliner, penginapan, hotel, oleh oleh yang hampir setiap bertemu customer harus selalu perfect dalam kondisi apapun.

Usaha bidang jasa selalu riskan dengan complaint bila tidak bisa melayani atau memberikan produk yang sesuai permintaan setiap customer. Apapun produk dan layanan jenis usaha kita, kita memang tertuntut untuk memenuhi keinginan customer supaya dapat tetap bersaing dalam ketatnya dalam dunia usaha. 

SITUASI, membaca situasi diharapkan bisa melihat celah diantara banyaknya usaha bidang pariwisata yang sudah ada. Misalnya, di kawasan rumah Anda sudah berdiri "Rental Mobil" dan disitu juga sudah lebih berpengalaman dalam melayani setiap customer.

Pertama carilah celah yang kemungkinan bisa Anda hadirkan lebih baik dalam melayani calon customer. Misalnya dengan memberikan banyak pilihan paket wisata, antar jemput, atau memberikan waktu sewa yang lebih fleksibel. Akan tetapi, menurut saya jangan dahulu memberikan penawaran harga sewa yang lebih murah kepada calon customer.

Tetapi tawarkan harga murah kepada rental mobil yang sudah ada tersebut bila sewaktu waktu dia meminta tolong kepada Anda. Dengan begitu, rental tersebut tidak akan gensi mengenal rental Anda dan mudah berkembang karena rental tersebut akan berfikir Anda memberikan keuntungan baik kepada dia.

Itu sebagai bukti bahwa Anda bersikap baik dan ingin menjalin kerjasama dengan rental mobil yang sudah ada tersebut.

TEMPAT, usahakan memiliki tempat yang cukup untuk menjalankan bisnis Anda. Karena memang tempat sarana mudah untuk berkembang bila memang tempat Anda lebih berpotensi untuk dapat lebih banyak dilihat orang.

PASAR, pilihlah pasar atau peluang usaha yang arah kedepannya semakin lama akan semakin bagus, jangan memilih usaha yang arah kedepannya akan semakin menurun karena tergerus kemajuan jaman. Misalnya, bila memilih usaha oleh oleh. Tetapi di kawasan tempat Anda banyak usaha oleh oleh yang semakin lama semakin sepi karena tingkat pengunjung dikawasan wisata di dekat Anda semakin sepi karena kawasan tempat wisata tersebut tidak begitu menarik lagi atau sudah dibangun arena tempat wisata yang besar dan menjanjikan yang berada jauh dari tempat Anda.

PERSENTASE PELUANG, jangan memilih persentase peluang usaha yang sudah banyak dan persentase peluang kemajuannya semakin menurun karena sepi. Sebisa mungkin cari peluang usaha yang bisa maju dan berkembang.

KEMAMPUAN. ini juga berpengaruh besar dalam usaha. Sebagus apapun peluang usaha, bila kita tidak mampu untuk mengerjakannya. Hasilnya juga akan habis. Jadi sebisa mungkin Anda memahami dan mencari tahu tentang kerumitan usaha yang akan Anda jalani. Bila perlu Anda bisa mencoba bekerja di bidang usaha tersebut untuk dapat melihat tingkat kerumitan dan belajar seluk beluk usaha tersebut secara langsung, bukan hanya teori saja.

Karena tidak sedikit orang yang sukses dalam menjalankan bisnisnya, dari pengalamannya yang pernah bekerja menjadi karyawan dibidang usaha tersebut.

Baca JugaBisnis Oleh Oleh Di Kawasan Tempat Wisata Yang Semakin Menjanjikan

MODAL. Banyak orang terkadang mempunyai asumsi modal adalah utama dalam membuka usaha. Akan tetapi menurut saya, modal utama dalam membuka usaha adalah Modal Niat alias Modal Tekad. Dengan tekad yang kuat, masalah uang akan bisa terpecahkan. Karena tekat yang kuat bisa memberikan solusi berfikir yang lebih dan bisa menelurkan ide ide yang lebih brilian dalam menyiasati modal.

DOA. ini juga menjadi modal utama dunia usaha. Semakin kita rajin berdoa dan banyak yang mendoakan kita baik dari teman ataupun keluarga khususnya Ibu Kita. Insya Allah kita akan diberikan kemudahan dalam banyak hal. Entah dalam berfikir, kesehatan, kelancaran atau hal yang terkadang tidak kita duga duga.

Maka, rajin rajinlah berdoa kepada Allah SWT dan berbakti kepada kedua orang tua kita. Karena doa Ibu Kita akan lebih manjur dan mudah terkabulkan. Ingat, sorga ada ditelapak kaki Ibu. saya sampai sekarang juga masih percaya 100% kalimat itu dan rajin rajinlah beramal ...hehehe.

Sekian saja gan ya ceritanya. Semoga bermanfaat. Salam,

Share:

No comments: